Implementasi pembelajaran menulis teks eksplanasi kompleks pada siswa kelas XI SMAN 10 Yogyakarta dengan menggunakan strategi writing a story based on a picture/photograph

Writing a story based on a picture/photograph implementation of learning writing complex explanation text in class XI students of SMAN 10 Yogyakarta using strategy writing a story based on a picture/photograph

  • Rd. Bily Parancika Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
  • Pujiati Suyata Universitas Negeri Yogyakarta, Indonesia
Keywords: Menulis, Teks eksplanasi kompleks, Writing a story based on a picture/photograph

Abstract

Dalam proses pembelajaran, keterampilan menulis menjadi salah satu keterampilan yang sukar untuk dilakukan. Ini kerana menulis menjadi salah satu keterampilan yang perlu diasah, akan tetapi bakat juga mempengaruhi kemampuan siswa dalam menulis. Hal tersebut terlihat dari beberapa permasalahan yang sering terjadi dalam kalangan siswa dalam proses menulis. Sukarnya menggabungkan idea atau gagasan menjadi sebuah tulisan, keterbatasan kosa kata, rendahnya budaya literasi dan kurangnya daya tangkap siswa dalam memahami informasi, menjadikan menulis sebagai pembelajaran yang amat dihindari oleh siswa. Oleh kerana itu, penelitian ini bertujuan untuk menarik minat belajar siswa dalam pembelajaran menulis menggunakan strategi yang berbasis foto atau gambar. Selain itu, strategi writing a story based on a picture/photograph juga dapat membantu siswa untuk berimajinasi dalam mengembangkan gagasan. Foto atau gambar bukan hanya bahagian dari metode, tetapi lebih dari sekadar merepresentasikan sebuah tempat, atau objek yang terdapat di dalamnya, melainkan siswa dapat menjelajahi lebih jauh pengalaman dan pengetahuan siswa mengenai gambar tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimental dengan menggunakan design pre-test and post-test random assignment control-group design. Data pretest dan posttest yang dikumpulkan menggunakan teknik berbasis nontes berupa penugasan dalam menulis teks eksplanasi kompleks. Penugasan dilakukan sebanyak dua kali, pada tahap awal pertemuan (pretest) dan pada tahap akhir pertemuan (posttest) setelah diberikan perlakuan. Data dianalisis menggunakan rubrik penilaian dilanjutkan dengan teknik analisis varian (ANOVA) satu jalur.

Published
2020-04-06
How to Cite
Parancika, R. B., & Suyata, P. (2020). Implementasi pembelajaran menulis teks eksplanasi kompleks pada siswa kelas XI SMAN 10 Yogyakarta dengan menggunakan strategi writing a story based on a picture/photograph. RUMPUN JURNAL PERSURATAN MELAYU, 8(1), 13 - 25. Retrieved from https://rumpunjurnal.com/jurnal/index.php/rumpun/article/view/110